Sukses

Alokasi Pupuk Subsidi di Magetan Turun Drastis, Kok Bisa?

Alokasi pupuk subsidi tahun 2022 tersebut berkurang drastis hingga belum dapat mencukupi kebutuhan para petani

Liputan6.com, Jakarta Alokasi pupuk subsidi berbagai Jenis di Kabupaten Magetan Jawa Timur tahun 2022 tercatat mengalami penurunan drastis.

Pemerintah menetapkan alokasi pupuk subsidi untuk Kabupaten Magetan Jawa Timur tahun 2022 sebanyak 115.052 ton.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura Perkebunan dan Ketahanan Pangan (TPHPKP) Kabupaten Magetan Uswatul Chasanah menyebutkan, berdasarkan data tercatat alokasi tersebut untuk pupuk urea sebanyak 27.305 ton, SP-36 sebanyak 3.049 ton, ZA sebanyak 4.261 ton, NPK sebanyak 35.160 ton, dan organik sebanyak 45.277 ton.

Selain itu masih ditambah pupuk organik cair sebanyak 16.139 liter.

"Pupuk tersebut disalurkan ke petani yang telah tercatat dalam Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK)," ujar Uswatul Chasanah dilansir Antara, Sabtu (9/4/2022).

Menurut dia, alokasi pupuk subsidi tahun 2022 tersebut berkurang drastis hingga belum dapat mencukupi kebutuhan para petani. Dari total keseluruhan pupuk subsidi berbagai jenis yang dibutuhkan petani Magetan, yang dapat terpenuhi dengan jatah pusat hanya sekitar 41,44 persen.

Bahkan, katanya, dari tahun ke tahun alokasi pupuk subsidi petani di Kabupaten Magetan terus menurun. Hal tersebut juga berlaku untuk daerah lain.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.